4 Tips Merawat Handuk Mandi

Seberapa sering kamu mencuci handuk mandi? Seminggu sekali, sebulan sekali, atau malah setahun sekali? Atau malah jangan-jangan ngga pernah dicuci? Waduh, gawat!

Handuk mandi bisa jadi sumber penyakit kalau kamu ngga merawatnya dengan baik, lho. Apalagi kalau kamu malas menjemur handuk, bakteri dan jamur akan berkembang pesat di tempat lembab. Sekarang coba bayangkan, kalau kamu mengeringkan tubuh kamu dengan handuk yang diselimuti bakteri. Kira-kira penyakit apa yang akan menanti kamu? Belum lagi kalau kamu menggunakan handuk bergantian dengan orang lain. Peluang untuk tertular penyakit jadi lebih besar, nih!

Sahabat Kedai, ketahuilah bahwa sehat itu mahal. Maka dari itu, kita perlu lebih perhatian dengan apa yang kita gunakan sehari-hari. Salah satunya merawat kebersihan handuk. Ukuran handuk mandi ini kembali kepada selera tiap orang yang menggunakan ya. Walaupun ada produk secara umum namun tetap sebagain orang dewasa memiliki seleranya masing-masing dalam memilih ukuran handuk mandi. Secara umum Handuk mandi ini berukuran 70×140 cm, namun beberapa memilih 60×120, 50×100.

Jadi, apa saja sih yang harus dilakukan untuk merawat handuk mandi?

1. Cuci Handuk mandi 2-3 Minggu Sekali

Terlalu sering mencuci handuk hanya akan membuat ketebalan handuk menyusut. Itulah sebabnya, paling tidak kamu perlu memiliki dua handuk supaya jarak pencucian pun lebih panjang.

handuk mandi

2. Jangan Terlalu Sering Mencuci dengan Air Hangat.

Gunakanlah air hangat hanya ketika benar-benar dibutuhkan, seperti pada kondisi handuk sudah benar-benar kotor, atau handuk berjamur. Air hangat punya kemampuan untuk membunuh kuman, tetapi air hangat menyebkan ketebalan handuk menjadi susut.

3. Gunakan Detergen dan Pelembut Secukupnya

Penggunaan detergen yang over hanya akan membuat handuk lebih sukar untuk dibilas, apabila kamu tidak telaten detergen hanya akan tertinggal di serat kain.

Sama saja dengan pelembut pakaian, ada baiknya tidak digunakan setiap saat akan mencuci handuk. Sebab, baik detergen dan pelembut pakaian akan menjadikan handuk kaku.

handuk mandi

4. Jemur Handuk

Jemurlah handuk dengan posisi handuk telentang di bawah sinar matahari supaya benar-benar kering.

Mudah, kan? Yuk, mulai lebih rajin mencuci handuk supaya ngga jadi sumber penyakit.

handuk mandi

Kamu ingin membeli handuk mandi? mau polos atau di bordir? silahkan kontak CS kedaihanduk untuk pemesanan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *