Bordir Handuk, Salah Satu Teknik Bordir Simak Penjelasannya

Bordir atau sulam telah tidak asing lagi ditelinga semua orang, salah satunya yaitu bordir handuk. Bukan handuk disulam secara manual dengan tangan, namun hal ini memang merupakan salah satu teknik dalam menyulam.

Bordir sendiri merupakan cara dalam memberi hiasan pada pakaian, selimut, topi dan barang dipakai sehari-hari lainya. Hal ini bertujuan untuk menghias dan memberi kesan indah pada barang tersebut.

Bordir handuk sendiri ada dua macam teknik. Pertama dengan mesin bordir yang mirip dengan mesin jahit. Kedua bordir dengan teknik komputer yang mana pengerjaannya menggunakan perangkat mesin terhubung dengan komputer. Anda hanya akan bekerja sebagai operator sesuai dengan desain telah disiapkan.

Bordir jenis ini sendiri sudah dikenal oleh masyarakat luas. Hal ini dikarenakan jenis tersebut sangat mudah dan praktis serta pengerjaannya yang relatif cepat serta sangat mudah. Sebab kerja komputer langsung pada mesin tersebut.

Dalam artikel ini kami akan mereview perbedaan antara manual mesin bordir biasa dengan bordir komputer pada media handuk. Simak penjelasannya.

Perbedaan Antara Bordir Komputer Handuk dan Manual

Dari kedua teknik ini sudah sangat jauh berbeda. Masing-masing dari cara tersebut memiliki keunggulan dan kelemahannya sendiri. Perbedaan paling spesifik dapat Anda lihat pada alat yang digunakan pada bordir di handuk tentu berbeda dengan manual.

Manual sendiri masih menggunakan proses manual atau sederhana yang memiliki waktu pengerjaan lama karena satu mesin hanya bisa mengerjakan untuk satu bahan saja dan tentunya menguras waktu. Sedangkan bordir komputer ini sudah menggunakan komputer yang notabenenya pengerjaan lebih cepat dan mampu mengerjakan lebih banyak bahan dalam satu waktu.

Maka dari itu, pada bordir handuk komputer produsen bisa membuat dalam skala besar tetapi tidak dengan manual. Ada jumlah maksimal pemesanan sebab menggunakan cara manual sehingga banyak memakan waktu.

Ada beberapa kelebihan yang menjadikan cara tersebut lebih baik daripada manual. Berikut adalah keunggulan dari teknik jenis tersebut :

1.      Kelebihan Teknik Bordir Komputer di Handuk

·         Hasil yang akurat dan sesuai dengan desain yang telah di buat

Menggunakan teknik komputer ini lebih memudahkan Anda dalam meminimalisir kemungkinan akan kesalahan yang akan terjadi. Dengan adanya komputer ini dapat dengan mudah menghemat bahan ketika terjadi kesalahan.

Dengan menggunakan teknik bordir komputer handuk ini, Anda akan menghemat biaya produksi dan meningkatkan keuntungan hingga berkali-kali lipat.

·         Waktu pengerjaan cepat

Berbeda dengan teknik manual, teknik satu ini memiliki pengerjaan cepat. Tidak sampai satu hari, Anda akan mendapatkan beberapa kain yang sudah di sulam dengan cantik meskipun berbeda desainnya.

Bordir handuk ini sangat cocok digunakan untuk perusahaan konveksi besar yang memproduksi pakaian dengan jumlah banyak.

·         Cocok untuk produksi banyak

Berbeda dengan teknik manual yang memiliki keterbatasan dalam jumlah produksinya. Teknik bordir komputer di handuk justru bisa memproduksi dalam jumlah banyak. Hal ini tentu sangat bagus untuk perusahaan konveksi. Maka dari itu tidak jarang konveksi sudah beralih pada teknik ini.

2.      Kelemahan Teknik Bordir Komputer Handuk

Selain dari keunggulan teknik ini ada juga terselip kelemahan cara ini untuk pengerjaannya sendiri. Berikut kelemahan dari dari teknik tersebut.

·         Pengaturan mesin yang rumit

Menggunakan mesin yang ingin otomatis memang terkadang membawa kesulitan sendiri. Sulam yang biasanya menggunakan tangan dengan segala kerumitannya digantikan oleh mesin.

Oleh sebab itu, pengaturan mesin harus sesuai dengan caranya, jika tidak maka akan terjadi kesalahan ketika mesin melakukan proses otomatis tersebut.

·         Harus pintar mendesain dan mengoperasikan komputer

Seperti namanya, teknik bordir komputer sendiri harus menggunakan komputer yang mana mengharuskan Anda untuk bisa menggunakannya. Anda perlu menguasai software yang digunakan untuk mendesain desain bordir yang nantinya akan dibordir pada mesin. Namun, sekarang ini sudah terdapat banyak kemudahan salah satunya yaitu jasa desain.

Banyak sekali yang menawarkan untuk desain sendiri. Anda hanya akan membayar, dan memberikan desain yang Anda inginkan kepada operator desain. Tetapi, jika Anda bingung dengan desain apa yang akan dibordir, Anda bisa meminta rekomendasi pada operator desain. Mereka tentunya memiliki lebih banyak pilihan desain untuk memudahkan Anda.

bordir handuk

Untuk pemasanan handuk bordir Anda bisa langsung hubungi kontak kami.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *